Makanan yang kita makan memperngaruhi kesehatan tubuh kita.
Kata-kata yang kita pilih untuk digunakan mempengaruhi kesehatan jiwa kita, baik yang menyampaikan maupun yang menerima.
Pernahkan kamu mengucapkan kata-kata tertentu lalu menyesal karena kata-kata tersebut sudah tidak bisa ditarik kembali? Perasaanpun menjadi tidak enak
Kadang apa yang diucapkan begitu cepat bisa melukai begitu dalam… ketika seseorang mengucapkan sesuatu yang buruk, ia tidak hanya menyakiti orang lain tetapi juga batinnya sendiri, disadari ataupun tidak.
Sering kali pula orang mengucapkan hal-hal yang sebenarnya tidak diperlukan.
Untuk itu, berDIET KATAlah… Pilih kata-kata, Filtering, dan gunakan seperlunya.